
CNBC Indonesia bersiap Menggelar CNBC Indonesia Awards 2023 Sebagai wujud apresiasi atas kinerja yang telah diraih para pelaku ekonomi dan dunia usaha sepanjang tahun 2023.
Jelang CNBC Indonesia Awards 2023, CNBC Indonesia menyelenggarakan Road to Indonesia Awards 2023 untuk kategori “Best Securities & Fund Managers” yang akan akan membahas prospek dan peran pelaku pasar modal baik sekuritas serta manager investasi dalam mendorong kemajuan ekonomi Indonesia.
Presiden Direktur PT Panin Asset Management, Ridwan Soetedja dalam Road to CNBC Indonesia Awards 2023 mengungkapkan kondisi Pasar keuangan global masih dihantui dengan kekhawatiran terhadap arah kebijakan Bank Sentral utama seperti The Fed yang masih mempertahankan era suku bunga acuan.
Saat ini pasar meyakini kenaikan suku bunga tidak akan seagresif sebelumnya namun masih akan mempengaruhi yield obligasi yang akan meningkat dan harganya mengalami tekanan. Namun kondisi ini seharusnya bisa dimanfaatkan oleh pelaku pasar untuk masuk sehingga bisa menikmati potensi gain di masa depan, termasuk ke pasar obligasi.
Sepanjang 2023, Panin AM menargetkan Raihan dana kelolaan hingga Rp 16,5 Triliun. Lalu Seperti apa potensi investasi saat ini? sektor apa saja yang masih defensif dan saham & sektor apa saja yang menjadi pilihan Panin AM?
Selengkapnya simak dialog Anneke Wijaya dengan Presiden Direktur PT Panin Asset Management, Ridwan Soetedja dalam Road To CNBC Awards 2023,CNBCIndonesia (Rabu, 27/09/2023)